Sabtu, 12 November 2016

IiiHhh.....

Seorang teman berkomentar:  "Ih, seksi banget sih, udah ibu-ibu pun".
ia berucap dengan nada mencela.
Komentarnya merujuk ke seorang aktris utama serial TV "Body of Proof" yang sedang kami tonton bersama di saluran Fox.
Dana Delany, pemeran dr. Megan Hunt.

Saya menoleh ke arahnya sembari tersenyum.
Tidak berkomentar.

Ada teman lain lagi.
Berkomentar hampir sama "Ih..."
Ketika melihat tayangan video clip Beyonce, Tinashe, dll.
Lagi-lagi cuma bisa senyum.

Di luar sana, kalau kita sedang jalan-jalan ke Mall, Taman atau tempat-tempat keramaian lain, sering kali kita temukan orang-orang berpakaian lebih minim.
Tapi jarang ada yang berkomentar, "Seksi banget sih?"
Padahal kalau dipikir-pikir, seorang aktris itu, ketika dia tampil seksi, mereka dapat bayaran lho.
Apalagi kalau aktrisnya adalah selebriti Hollywood.
Begh, mahall.....

Bukan ingin meng-amin-i penampilan seksi mereka.
Tapi.
Setidaknya mereka lebih berharga dibandingkan orang-orang disekitar kita yang ber-seksi ria, GRATIS...TISS...
Iya apa Iya?

Lalu kenapa harus bereaksi berlebihan dengan tayangan-tayangan di TV?

Sepertinya itu hanya karena beban adat ke Timuran.
Bahwa yang seperti itu tabu.
Padahal, sendirinya, ketika dikunjungi pacar, pake celana pendek, pake tanktop.
Diajak jalan-jalan pulang tengah Malam.
Bahkan nginap.
Malah ada yang sampe blendung perutnya.

Mana yang lebih bikin bergidik?
Mana yang lebih pantas dapat komentar "Ih........"?

(Geleng-geleng kepala)

Jadi pengen nyanyi.

Buka dulu topengmu...
Buka dulu topengmu...
Biar kulihat wajahmu...

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Sebelum beranjak dari halaman ini, jangan lupa sisipkan masukan & komen anda ya...

Sumber : http://kolombloggratis.blogspot.com/2011/03/tips-cara-supaya-artikel-blog-tidak.html#ixzz20I7CgMLS